Last modified: 2021-09-06
Abstract
Buah naga merah merupakan salah satu buah yang dikenal memiliki banyak aktivitas farmakologis, salah satunya adalah antioksidan. Aktivitas farmakologis disebabkan oleh berbagai macam komponen kimia yang terkandung dalam buah naga merah. Seperti asam-asam organik, alkaloid, antosinain, senyawa golongan fenol, dan flavonoid.senyawa-senyawa yang bersifat antioksidan yang terkandung dalam buah naga merah tersebar dalam golongan senyawa polar dan non polar. Penelitian ini bertujuan untuk mengethaui rasio terbaik dari ekstrak buah naga merah yang memiliki aktivitas antiokidan tertinggi. Metode ekstraksi yang digunakan adalah metode ekstraksi berbantu gelombang microwave Metode ekstraksi yang digunakan adalah metode ekstraksi berbantu gelombang microwave dengan 9 perlakuan dan diulang sebanyak 3 kali ulangan sehingga diperoleh 27 unit perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas antioksidan tertinggi adalah dengan rasio 1:15 dengan IC50 sebesar 66,43 ppm, dan rendemen sebesar 54,15%.
Â
Â